Oh iya, tidak hanya mendapatkan aneka daging yang bisa kamu ambil sepuasnya saja, tentunya menu ini sudah termasuk ragam pelengkap, seperti Bakso Ikan, Udon, Chikuwa, Shrimp Ball, Tahu Bakso Ikan, Fish Dumpling Cheese, Fried Fish Ball, Lobster Ball, dan Otak-otak Singapura. Kalau kamu ingin menikmati side dish alias lauk jadi juga bisa, lho. Di Kitamura Shabu Shabu tersedia udon carbonara, tempura serta chicken karaage.